Rabu, 16 Oktober 2019

Baca Tulis Al-Qur'an ( BTQ ) - Eksul Unggulan SMPN 6 Pujut


Ekstrakurikuler adalah kegiatan non-pelajaran formal yang dilakukan peserta didik sekolah atau universitas, umumnya di luar jam belajar kurikulum standar. Kegiatan-kegiatan ini ada pada setiap jenjang pendidikan dari sekolah dasar sampai universitas. Kegiatan ekstrakurikuler ditujukan agar siswa dapat mengembangkan kepribadian, bakat, dan kemampuannya di berbagai bidang di luar bidang akademik. Kegiatan ini diadakan secara swadaya dari pihak sekolah maupun siswa-siswi itu sendiri untuk merintis kegiatan di luar jam pelajaran sekolah. ( sumber: WIKIPEDIA )
Begitu juga halnya di sekolah kami SMPN 6 Pujut, kegiatan ekstra unggulan di samping Pramuka, PMR dan Olahraga yaitu BTQ ( Baca Tulis Qur’an ). BTQ dilaksanakan setiap hari kamis pagi dimulai jam 06.30 sampai jam pelajaran pertama dimulai yaitu jam 07.30. Kegiatan Ekskul ini bersifat wajib bagi semua siswa siswi SMPN 6 Pujut.

Menurut data guru pembinanya LALU SUDIMAN S.Ag, dari keseluruhan siswa-siswi ( 131 orang ), sebanyak 26 anak belum lancar membaca Al-qur’an dan sisanya sudah lancar. Teknik pendekatannya bagi anak yang belum lancar yaitu mereka dibimbing oleh teman-temanya yang sudah lancar, kemudian sisa teman-teman yang lain membaca Al-qur’an sambil berdo’a untuk teman-temannya yang belum lancar supaya dipermudahkan untuk bisa membaca Al-qur’an dengan lancar dan fasih.

Berikut Galeri Kegiatan Ekskul BTQ:






Rabu, 18 September 2019

SMPN 6 Pujut Menyabet beberapa medali.

Rabu, 18 September 2019, acara pembagian hadiah semua mata lomba dalam rangka memperingati HUT Kemerdekan R.I. yang ke-74 dari panitia Kecamatan Pujut berjalan lancar.

SMPN 6 Pujut tahun ini mengikuti beberapa mata lomba yaitu di cabor lari 100 meter putra putri dan mata lomba gerak jalan indah putri.
Untuk cabang lari 100 meter putra, SMPN 6 pujut menyabet 2 medali yaitu medali emas siswa atas nama MU'ADZIN dari kelas 9b dan medali perak siswa atas nama AUNUL ASRI dari kelas 8b.

Sementara di cabor lari 100 meter putri, SMPN 6 Pujut juga menyabet 2 medali, yaitu medali perak siswa atas nama ALIN SURYANI kelas 9a dan medali perunggu siswa atas nama MARYA ULPAYANTI kelas 9a.

Di cabang gerak jalan indah putri, SMPN 6 Pujut berhasil menduduki peringkat ke-2 di susul peringkat ke-3 SMPN 7 Pujut dan peringkat ke-1 SMPN 3 Pujut.

Berikut galeri photo pembagian hadiah bagi para juara.

Photo bersama Kepala Sekolah SMPN 6 Pujut H.LL.FADLIL SL, S.Pd., M.Pd.,


Alin Suryania (juara II) dan Marya Ulpayanti (juara III)


Mu'adzin (Juara I ) dan Aunul Asri (Juara II)

Minggu, 01 September 2019

Field Trip dan Bakti Sosial di Pantai Are Guling


( Oleh : A'an Bagos )

KEGIATAN FIELD TRIP DAN BAKTI SOSIAL SMP NEGERI 6 PUJUT TAHUN PELAJARAN 2019 / 2020

JENIS KEGIATAN
Kegiatan ini adalah kegiatan outing dengan menggabungkan bhakti sosial dengan pembelajaran kontesktual dan pembelajaran karakter.

LATAR BELAKANG
Dalam rangka memperingati HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia, kami keluarga besar SMP Negeri 6 Pujut bermaksud mengadakan kegiatan field trip dan bakti sosial dengan tema “ kepedulian pendidikan terhadap pariwisata”. Adapun kegiatan yang dimaksud adalah pembersihan sampah di area pantai are guling.
Dalam hal ini kami sangat yakin bahwa kegiatan tersebut akan berjalan dengan baik dan sukses dengan adanya dukungan dan kerja sama yang baik dari semua pihak. Untuk itu, kami memohon dukungan dan kerja sama yang baik kepada seluruh siswa anggota OSIS, Bapak / Ibu Guru dan Karyawan SMP Negeri 6 Pujut,  Komite, Serta segenap Orang Tua / Wali Murid SMP Negeri 6 Pujut.
Teriring dengan segala do’a, kami senantiasa berharap dan memohon kepada Allah Subhanmahu Wata’ala agar memberikan Rahmat dan Hidayahnya. Atas segala perhatian dan kerja samanya yang baik kami ucapkan terimakasih.

TUJUAN
Secara rinci tujuan dari kegiatan ini adalah :
1. Melatih kepedulian sosial dan kesetia kawanan di kalangan siswa-siswi SMP Negeri 6 Pujut
2. Meningkatkan kerja sama dalam berorganisasi di dalam pengurus OSIS SMP Negeri 6 Pujut. Mewadahi dan mengakomodir bakat dan minat siswa SMP Negeri 6 Pujut.
3. Ajang promosi sekolah dan siswa untuk ke jenjang sekolah di atas maupun di bawahnya.
4. Menjalin persaudaraan dan mempererat tali silaturahmi antar siswa.
5. Menumbuhkan jiwa loyal, total, dan cinta siswa terhadap almamter yaitu SMP Negeri 6 Pujut.
6. Menumbuhkan mental yang penuh semangat dan mempunyai kepercayaan diri tinggi di luar lingkungan SMP Negeri 6 Pujut dan wilayah disekitarnya.

MANFAAT
Kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat bagi tiap individu siswa SMP Negeri 6 Pujut, antara lain :
1. Terbentuknya karakter semangat dan percaya diri dalam mengikuti iklim kompetisi
2. Tumbuhnya kesadaran akan kebersihan lingkungan terutama kawasan pariwisata
3. Terlaksanakannya program kerja osis masa bhakti 2018-2019
4. Terpromosikannya sekolah serta siswa yang secara tidak langsung akan memberikan kemudahan untuk masuk jenjang sekolah di atasnya maupun kualitas input siswa yang akan masuk dari jenjang di bawahnya.
5. Terjalinnya persaudaraan dan semakin erat tali silaturahmi antar siswa
6. Tumbuhnya jiwa loyal, total, dan cinta sesama terhadap almamter yaitu SMP Negeri 6 Pujut.
7. Tumbuhnya mental yang yang penuh semangat dan mempunyai kepercayaan diri tinggi di luar lingkungan SMP Negeri 6 Pujut 

BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan ini adalah pembersihan sampah di area pariwisata lombok tengah dan pelaksanaan pembelajaran pramuka serta kostektual learning beberapa mata pelajaran.

PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 15 Agustus 2019, bertempat di pantai Areguling Desa Tumpak Kecamatan Pujut Lombok Tengah

GALERI PHOTO


Pasukan siap berangkat... go..go....

Technical explain dulu sebelum pasukan  action....

Pada tertawain apa itu hayo ????

Kelompoknya pak Haji suiyah memang rajin-rajin,,,,,

Anggota kelompoknya yang lain mana Pak.? Kok cuma ber-tiga?

Yang duduk di bruga mohon di laporkan ke kepala sekolah.. hi..hi..hi

Pak Heru... saya dua bungkus ya nasi nya.. lapar banget !!!!

Hampir lupa,,, saya hari ini puasa. Minta uang aja ya nasinya saya kembaliin.


Ayo teman-teman,,, tugasnya harus cepat jadi,,, yg paling cepat dapat tambahan nasi bungkus.

Kita juga mau dong tambahan nasi bungkusnya... wkwkwkwk

Hewan ini nama latinnya apa ya?? Tanya ke ibu Lustina Amaliya saja.

How are you today madam?? yes...yes... i'm fine ...*&#@#@#$????  ( Pak Sulhandi Tolong.....!!! )


Pasukan Praja Muda Karana selalu siap dalam segala situasi kondisi

Sekali merdeka tetap merdeka. Kepada sang saka merah putih hormat geraaakkkkk....

Kamis, 22 Agustus 2019

Tentang SMPN 6 Pujut


Oleh : Amrulloh

SMPN 6 Pujut merupakan sekolah menengah pertama yg sudah menggunakan kurikulum 2013 (K13). Sejak tahun ajaran 2018/2019, Sekolah yang dipimpin oleh  Bapak Haji Lalu Fadlil SL ini sudah menerapkan five day school.

Rombongan belajar di SMPN 6 Pujut terdiri dari 2 rombel untuk masing-masing tingkatan. Fasilitas pendukung yang ada selain gedung kelas juga terdapat ruang guru, ruang kepala sekolah, TU, ruang perpustakaan, laboratorium IPA, ruang BK, gudang, dan kamar mandi.

Jumlah guru dan karyawan di SMPN 6 Pujut ada 21 orang ( Kepala Sekolah, 16 Guru, 3 Staff TU dan 1 orang penjaga sekolah).

Untuk urusan komunikasi meskipun lokasinya terpencil, jangan khawatir karna di sini sudah ada jaringan seluler (telkomsel dan smartfren). Dua jaringan inilah yg paling rekomended dan yang paling lancar.

Akses jalan menuju sekolah lumayan bagus, jalan sudah beraspal walaupun ada di beberapa titik aspalnya sudah mulai rusak. Jika dari arah bandara kita lurus kemudian ada pertigaan pertama di desa Tanak Awu belok ke kanan lurus terus sampai perempatan Pengembur. Di perempatan Pengembur tetap lurus terus, ikuti jalan beraspal tersebut sampai menemukan SDN Jelateng, lokasi SMPN 6 pujut berada tepat di belakang (Atas) SD Jelateng. Dari bandara menempuh jarak kira-kira sekitar 11 Km.

Kegiatan pembelajaran berlangsung setiap hari Senin-Jumat. Senin-Rabu dimulai jam 07.30-13.40. Untuk hari Kamis-Jumat di mulai lebih awal yaitu  jam 06.30 karna ada kegiatan imtaq, baca tulis alqur’an, tausiah ataupun pidato, yg dilaksanaksan bergantian oleh siswa siswi SMPN 6 Pujut

Berikut Profil SMPN 6 Pujut

Selasa, 20 Agustus 2019

Upacara 17 Agustus 2019

 
(Penulis : Mashal )


Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap tanggal 17 Agustus, rakyat Indonesia diingatkan kembali oleh kegigihan perjuangan para pahlawan kemerdekaan untuk membebaskan bumi pertiwi tercinta dari tangan para penjajah.

17 Agustus 2019, tepat sudah 74 tahun udara kemerdekaan kita hirup. Sebagai bentuk rasa syukur dan mengenang jasa jasa para pahlawan, keluarga besar SMPN 6 Pujut tahun ini melaksanakan apel upacara bendera di sekolah, tidak seperti tahun-tahun sebelumnya yang biasanya dilaksanakan di kecamatan.
Bertindak sebagai pemimpin upacara, MARYA ULPAYANTI ( siswi kelas 9a) bersama teman-teman petugas yang lain membawa pelaksanaan upacara bendera penuh khikmad dan penuh penghayatan.

Ketika teks proklamasi kemerdekaan di bacakan oleh ibu LUSTINA AMALIYA S.PD, selaku Pembina upacara, peserta upacara terasa dibawa kembali ke masa lalu ketika Ir. SOEKARNO membacakan teks yang sama di depan rumahnya di Jalan Pegangsaan Timur Nomor 56, Jakarta, 74 tahun silam.

Setelah upacara bendera selesai, peserta upacara disuguhkan tontonan yang tidak kalah menariknya yaitu parade gerak jalan indah, pariasi-pariasi dan yel-yel oleh para juara yaitu siswa-siswi yang mewakili SMPN 6 Pujut untuk berlomba di tingkat kecamatan.

Galeri Video





Galeri Photo

Ket Photo: Pak Amrulloh sedang mengecek kesiapan regu nyanyi


Ket Photo: Pengibaran Sang Saka Merah Putih


Ket Photo: Amanat Pembina Upacara




Minggu, 18 Agustus 2019

SMPN 6 Pujut Juara Lomba Gerak Jalan


Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-74, beberapa rangkaian kegiatan dan lomba mulai dilangsungkan oleh Pemerintah Kecamatan Pujut, salah satunya adalah lomba Gerak Jalan Indah tingkat sekolah. Tidak ketinggalan, SMPN 6 Pujut yang pada tahun-tahun sebelumnya belum pernah mengirim peserta, pada tahun ini ikut ambil bagian untuk memeriahkan dan ikut berpartisipasi. 

Start dari kantor Bulog Sengkol dan finish di SMP 2 Pujut Kawo, Kepala UPTD Pelayanan PAUD dan DIKDAS Bapak LALU WIRAJA melepas peserta gerak jalan dengan penuh semangat dan antusias. Untuk menghindari kemacetan jalan, para peserta dihimbau untuk melakukan variasi dan yel-yel nanti di tempat finish dan akan ada tim yang menilai di sana. 

Waktu yang ditunggu-tunggupun tiba, yaitu pengumuman hasil lomba gerak jalan oleh panitia. Ditingkat SMP Putra, ,juara 1 diraih oleh MTs Lenser, Juara 2 dan 3 di borong oleh SMPN 1 Pujut. Sementara ditingkat Putri, tempat ke-3 di rebut oleh SMPN 7 Pujut, sementara tempat ke-2 direbut oleh SMPN 1 Pujut dan SMPN 3 Pujut berhasil dengan mendapat perolehan nilai terbanyak dan berhak menduduki peringkat ke-1. Meskipun SMPN 6 Pujut mendapat peringkat ke-2,  hasil yang sangat luar biasa bagi sekolah yang baru pertama kali ini mengikuti lomba gerak jalan ditingkat Kecamatan. 

Berikut cuplikan video lomba dari sang juara.

Senin, 01 Juli 2019

Struktur Organisai

STRUKTUR ORGANISASI SMPN 6 PUJUT 
TAHUN 2020/2021

KEPALA SEKOLAH
Drs. Lalu Rupawan Joni
NIP : 196812311998021033



WAKIL KEPALA SEKOLAH
H. Suiyah, S.Pd
NIP: 197012312001031009
Mapel: PKn



Ur. HUMAS
Sulhandi, S.Pd
NIP: 197612312014071004
Mapel : Bahasa Inggris



Ur. SARPRAS
Alwi
NIP: 196412311986021113
Staf T.U



Ur. KURIKULUM
Lustina Amaliya, S.Pd
NIP: 198702012011012010
Mapel: IPA




Ur. KESISWAAN
Amrulloh, S.Pd. Gr
NIP: 198710052017081001
Mapel: MATEMATIKA


BENDAHARA BOS
Hermawan, S.Pd
NIP: 197701032008011019
Mapel: IPS


Lalu Kartanom, S.Pd
NIP: 197103141999031008
Mapel: BAHASA INDONESIA


A`an Bagos Budianto, S.Pd. Gr
NIP: 199103132017081001
Mapel: PJOK


Wahyuni Febriantiwi, S.Pd. Gr
NIP: 199002062017082001
Mapel: BK


Baiq Zainatul Hidayati, S.Ag
Mapel: SBK


Lalu Sudiman, S.Ag
Mapel: PAI


Baiq Harni, S.Pd
Mapel: MULOK


Haerudin, S.Pd
Mapel: MATEMATIKA


Ratminah, S.Pd.I
Mapel: PAI


SRI MULIANI, S.Pd
Mapel: IPA


MULIADY, S.Pd
Mapel: PRAKARYA


BENDAHARA GAJI (K.T.U)
H.JUNAIDI
NIP: 197312312014071019


OPERATOR SEKOLAH
MASHAL